MERAUKE, ARAFURA,- Bakti sosial (baksos) yang dilaksanakan Bhayangkari Ranting Tanah Miring, Sabtu (12/10) fokus kepada masyarakat Kampung Kamangi Distrik Tanah Miring yang berlangsung sejak pukul 09.30 hingga 11.24 WIT. Baksos dipimpin langsung Ketua Ranting Tanah Miring, Ny. Lena Elvis Palpialy didampingi sang suami, Kapolsek Tanah Miring, Iptu Elvis Palpialy, S.Sos.
Dalam kegiatan tersebut diserahkan bantuan berupa sembako kepada 36 orang penerima yang disambut dengan penuh antusias. Usai baksos Bhayangkari Ranting Tanah Miring makan siang bersama di Polsek Tanah Miring dan dilanjutkan dengan pertemuan rutin bulanan (arisan). Ny.Lena mengemukakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari Ranting Tanah Miring terhadap sesama manusia. Selain itu juga sebagai bentuk cooling system menjelang pesta demokrasi dengan harapan berlangsung aman dan damai.
“Kita berharap Pilkada yang damai dan akan terus kita kumandangkan karena Bhayangkari Ranting Tanah Miring mendukung pesta demokrasi tahun 2024.
Bakti sosial mengajarkan kita untuk saling peduli, mewujudkan rasa cinta kasih dan saling menolong kepada mereka yang membutuhkan uluran tangan,”terangnya.
Senada dengan sang istri, Iptu Elvis juga berharap kegiatan tersebut bermanfaat bagi masyarakat. Ia tidak lupa menghimbau seluruh warga Kampung Kamangi untuk menjaga situasi jelang Pilkada 27 November mendatang. “Melalui baksos kali ini kita mendapat banyak pelajaran terutama di lingkungan masyarakat sampai ke kabupaten. Kita sebagai manusia memiliki kewajiban untuk membantu orang-orang yang membutuhkan,”tegasnya.
Ia berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut karena masyarakat merasa terbantu, apalagi harga kebutuhan pokok cenderung melambung. Menurutnya, bakti sosial merupakan salah satu wujud dari rasa kemanusiaan antara sesama manusia dan termasuk dalam prinsip kemanusiaan. Mampu mempererat hubungan dan rasa kekeluargaan.(iis)