Sambangi Mappi, Ini Agenda Danrem Agus Widodo

  • Bagikan

MAPPI,ARAFURA,-Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int. mendampingi Komandan Korem 174/ATW Brigjen TNI Agus Widodo, SIP., M.Si saat melaksanakan kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Mappi Provinsi Papua Selatan, Rabu (29/3).

Dalam kunjungan perdananya tersebut Danrem juga didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 174 Ny. Dyane Dorothy Aurora dan melaksanakan beberapa kegiatan di antaranya peninjauan bangunan Kodim Persiapan Kabupaten Mappi yang berada di Distrik Nambioman Bapai dan memberikan pengarahan kepada personil Satgas Yonif Raider 600/Modang.

“Jaga keamanan personil maupun materil dan selama keluar dari pos supaya melaksanakan body sistem dengan tetap menjaga kehormatan sebagai prajurit. Bagi prajurit yang menjalankan ibadah puasa agar dilaksanakan dengan baik, selalu kreatif, inovatif dan saling mengingatkan agar tidak jenuh selama di tempat tugas, “pesan Danrem.

Di kesempatan yang sama Pj. Bupati Mappi Michael Rooney Gomar, S.STP, M.Si mengucapkan terima kasih kepada para personil Satgas Yonif Raider 600/Modang yang telah banyak membantu Pemda Mappi.

Dalam kunjungan kerjanya tersebut Danrem juga melaksanakan peninjauan Makoramil 1707-07/Kepi yang berada di Distrik Obaa dan yang terakhir melaksanakan acara tatap muka dengan Pemerintah DaerahMappi, TNI, Polri, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh Perempuan Mappi bertempat di ruang serba guna Hotel Alvista. (iis)

  • Bagikan