Narasumber Berkompeten Di Kuliah Umum Telkomsel, Ada News Anchor Hingga Akademisi

  • Bagikan

MERAUKE, ARAFURA, -Mahasiswa Unmus kembali dibidik pihak Telkomsel Regional Maluku dan Papua untuk mengikuti kuliah umum dengan tema “Write Your Own Story” di gedung PKM, Kamis (12/9). Kali ini Telkomsel kembali menghadirkan beberapa narasumber, antara lain penyiar radio dan news anchor yang sudah sangat populer di Kabupaten Merauke, Franky Wohel. Ini bukan pertama kalinya Franky diundang oleh Telkomsel karena pada tahun-tahun sebelumnya pemuda yang juga MC kondang ini sudah sering dilibatkan dalam berbagai kegiatan Telkomsel.

Di hadapan mahasiswa Franky yang pernah menyabet juara 1 presenter tingkat nasional ini menyampaikan sejumlah hal penting terkait dengan story telling dan personal branding. Selain Franky, hajatan Papua Maluku Digital Boot Camp 2024 ini juga menghadirkan tiga narasumber berkompeten lainnya yaitu Magdalena Ovi – sebagai Self Development and Character Coach Manager Youth Community Life Style Telkomsel Area Pamasuka, Abdul Kadir selaku Regional Maluku and Papua – People Business Partner Officer dan Candra Agus Wahyudi, S.E, M.M selaku Ketua Jurusan Pendidikan Ekonomi FKIP Unmus.

General Manager Consumer Business Region Maluku and Papua, Fajri Adi Firmansyah mengemukakan bahwa Telkomsel telah berkomitmen untuk memberikan manfaat bagi generasi muda termasuk di lingkungan kampus agar dapat melakukan berbagai macam planing, pelatihan dan program. Sudah 29 tahun Telkomsel melayani masyarakat Indonesia termasuk di Papua khususnya di Kabupaten Merauke agar dapat maju bersama-sama.

Oleh sebab itu Telkomsel telah bekerjasama dengan Unmus sebagai bentuk perhatian dan kepedulian kepada para mahasiswa. Salah satunya melalui kegiatan kali ini dimana mahasiswa dapat memanfaatkannya sebagai ajang diskusi dengan empat narasumber yang dihadirkan secara khusus oleh Telkomsel. Hal menarik lain yang dapat diikuti mahasiswa yaitu road show, coaching clinic, Webinar, training online, magang bersama Telkomsel, assessment minat bakat, kognitif, ketrampilan teknis dalam bekerja serta awarding dan beasiswa.(iis)

  • Bagikan